Cara untuk Membuat Alamat Email Bisnis Khusus
Waktu baca rata-rata 2 menit
Tidak seperti alamat email umum, alamat email bisnis khusus merupakan cara cepat dan mudah untuk membantu membangun kredibilitas bagi pelanggan Anda sekaligus memperkuat identitas perusahaan Anda. Berikut ini adalah panduan cepat untuk membantu Anda dalam membangun dan menjalankan bisnis dengan email milik Anda sendiri.
- Langkah 1. Pilih Nama Domain
- Langkah 2. Daftarkan Nama Domain
- Langkah 3. Pilih Penyedia Email Bisnis
- Langkah 4. Sambungkan Alamat Email ke Nama Domain
Langkah 1: Pilih Nama Domain
Langkah pertama dalam membuat alamat email bisnis khusus Anda adalah memilih nama domain. Untuk cara mudah mendapatkan saran nama domain yang bagus, coba generator nama domain kami yang didukung oleh NameStudio®.
www.senyumsegar.com
info@senyumsegar.com
Jika Anda sudah mendaftarkan nama domain atau situs web, Anda bisa langsung ke Langkah 3: Pilih Penyedia Email Bisnis.
Belum siap untuk memiliki situs web? Jangan khawatir - ini bukan syarat untuk memiliki alamat email khusus.
ARTIKEL TERKAIT: Manfaat Alamat Email Bisnis Khusus
Langkah 2: Daftarkan Nama Domain
Setelah Anda memilih nama domain yang tersedia, Anda dapat mendaftarkan nama domain dengan penjual nama domain. Hanya dalam waktu 15 menit, Anda dapat mengakses nama domain .com yang baru didaftarkan.
Periksa apakah penjual nama domain Anda menawarkan layanan email bisnis. Beberapa penjual nama domain menawarkan berbagai paket email bisnis yang dapat dengan mudah digabungkan dengan pendaftaran nama domain Anda.
Langkah 3: Pilih Penyedia Email Bisnis
Selanjutnya, saatnya memilih penyedia email bisnis yang tepat untuk bisnis Anda. Penting untuk mempertimbangkan dua faktor utama: bagaimana Anda ingin mendapat dukungan atas email tersebut, dan juga anggaran Anda, karena penyedia dapat membebankan biaya bulanan berdasarkan jumlah pengguna per alamat email.
Secara umum, Anda dapat memilih dari tiga opsi utama layanan email:
-
Web Bersama dan Email Hosting - Disediakan oleh penyedia email yang juga dapat menghosting nama domain, misalnya, penjual nama domain. Penyedia email semacam ini menawarkan kenyamanan tingkat tinggi bagi bisnis yang ingin menyederhanakan proses eksistensi online mereka.
-
Hosting Email Pihak Ketiga - Penyedia email pihak ketiga yang menghosting email Anda, namun bukan merupakan penjual domain Anda. Penyedia email semacam ini cenderung memiliki berbagai macam fitur dan dukungan untuk bisnis dari semua ukuran.
-
Email yang Dihosting Sendiri - Memungkinkan Anda untuk menghosting email Anda melalui server Anda sendiri. Meskipun dengan cara ini Anda memiliki tingkat kontrol yang tinggi, namun biasanya memerlukan pekerjaan tambahan untuk menyiapkan dan memelihara.
Ingat
Berdasarkan pada anggaran Anda, pertimbangkan untuk membuat beberapa alamat email menggunakan nama karyawan, seperti namakaryawan@senyumsegar.com, atau email berdasarkan tim/fungsi, seperti penjualan@senyumsegar.com. Hal ini dapat membantu menciptakan citra profesional yang lebih mapan untuk bisnis Anda, tidak peduli seberapa besar atau kecil bisnis Anda.
Langkah 4: Sambungkan Alamat Email ke Nama Domain
Terakhir, bekerjasamalah dengan penyedia email bisnis Anda untuk mengonfigurasi layanan email Anda dengan nama domain terdaftar Anda. Setelah selesai, Anda dapat mengonfigurasi perangkat Anda sehingga Anda dapat mengakses email kapan pun dan dimanapun secara virtual – di ponsel, tablet, atau desktop Anda.
Selesai - sekarang Anda siap mengirim dan menerima email seperti seorang profesional.